Email kami : admin@teknik.untan.ac.id

Detail Penelitian

RANCANG BANGUN DAN PENERAPAN ALGORITMA EVOLUSI ADAPTIF UNTUK MENENTUKAN KARAKTERISTIK ARUS DAN DAYA LISTRIK PADA SISTEM PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA SURYA: EVALUASI PENGARUH PERUBAHAN TEMPERATUR DAN INTENSITAS RADIASI MATAHARI

Industri panel fotovoltaik saat ini mengalami perkembangan pesat yang ditandai
dengan kemampuan produksi massal panel fotovoltaik dengan harga  murah  untuk
pembangkit listrik tenaga surya (PLTS). Salah satu informasi yang penting dan perlu
diketahui untuk meningkatkan kinerja PLTS adalah karakteristik arus dan daya listrik.
Selain itu, sistem fotovoltaik (PV) telah menjadi teknologi energi baru dan
terbarukan (EBT) yang menjanjikan sebagai sumber listrik pada PLTS. Pengetahuan
parameter PV memainkan peran penting dalam pemodelan sistem PV. Meskipun telah
banyak algoritma optimisasi telah dihadirkan dari berbagai hasil penelitian untuk
mendapatkan parameter PV, namun masih menantang untuk menemukan algoritma
berkinerja tinggi. 
Penelitian ini bertujuan untuk mengusulkan suatu algoritma evolusi adaptif (ADE)
guna memberikan hasil parameter PV yang tepat sehingga menghasilkan karakteristik
arus dan daya yang teliti dari suatu PLTS. Dalam penelitian ini, sel PV RTC-France,
modul PV Photowatt-PWP 201, dan modul PV KC200GT digunakan sebagai studi kasus 
dengan menggunakan model rangkaian dioda. Akar kuadrat rata-rata galat (RMSE) antara
data yang diukur dan yang diperkirakan diadopsi untuk menentukan fungsi tujuan
parameter PV. Uji Friedman digunakan untuk menilai reliabilitas algoritma. Parameter
hasil komputasi diuji dan dievaluasi untuk memastikan keakuratan performa algoritma
evolusi adaptif. Modul PV KC200GT yang beroperasi dalam berbagai kondisi temperatur
dan intensitas radiasi matahari akibat perubahan cuaca juga diuji untuk mengevaluasi
keandalan algoritma dan kinerja sistem PLTS.
Hasil penelitian membuktikan bahwa algoritma ADE memiliki kinerja lebih baik
daripada sebagian besar algoritma optimisasi terkini. Untuk model dua-dioda (MDD),
ADE memperoleh parameter sel PV RTC-France PV dengan nilai RMSE = 9,8243E-04,
di mana nilai ini adalah nilai perolehan RMSE terbaik dari semua algoritma. Hasil
eksperimental juga menunjukkan bahwa ADE memberikan tingkat akurasi dan
kemampuan yang tinggi dalam menentukan nilai-nilai parameter untuk semua model PV
dan hasil estimasi terbaik untuk karakteristik I-V dan P-V berdasarkan data-data real sel
dan modul PV hasil pengukuran. Sehingga hasil-hasil yang diperoleh sangat bermanfaat
bagi manufaktur PV untuk menilai kinerja produk yang dihasilkan ketika beroperasi pada
beragam kondisi cuaca.

Kata kunci : Konvergensi; kurva arus-tegangan; model satu-dioda; galat akar rata-rata
kuadrat; model dua-dioda.
 

Bagikan ke :